-->

Kapolsek 2X11 Anam Lingkung Gelar Turnamen U10 dan U12

Baca Juga

PADANG PARIAMAN - MEDIAPORTALANDA - 18 SEPTEMBER 2022 - Jorong sicincin, Nagari sicincin kecamatan 2X11 Anam lingkung kabupaten padang pariaman berada di belakang terminal sicincin adalah salah satu Jorong yang sangat lekat dengan kegiatan olah raga khususnya sepak bola.

   

Sejarah membuktikan telah banyak dari generasi ke generasi sebagai mana yang disampaikan oleh Uda Nas seorang tokoh masyarakat sekaligus Ketua pemuda di Jorong tersebut. 


Uda Nas, saat ditemui awak media di warung warga bertepatan di lapangan sepak bola puabu Jorong sicincin di kala penyelenggaraan kegiatan sepak bola antar klub. Beliau menyebut bahwa, Jorong sicincin banyak melahirkan atlit-atlit sepak bola yang telah berkiprah diklub-klub nasional seperti di PSP padang misalnya. 


Sejalan dari itu Uda Wan pelatih yang juga mantan pemain sepak bola PSP ini mengungkapkan bahwa kecintaan akan olah raga khusus sepak bola sudah terbukti.


Lewat tangan dingin Uda wan sudah sangat banyak anak-anak didik beliau yang mengharumkan nama daerah ini, baik sebagai pemain bola maupun menjadi abdi negara, seperti Polisi bahkan TNI.


Turnamen antar klub ini di ikuti 18 klub terdiri dari U 10, 9, dan U 12, kegiatan ini dimotivasi Kapolsek sicincin yaitu. Dengan semangat membangkitkan dan memacu anak anak agar cinta akan olah raga terutama bola. 

Kapolsek 2X11 Anam Lingkung Iptu Feri Yuzaldi SH, dalam sambutan dan sekaligus membuka turnamen sepak bola antar anakanak di lapangan sepak bola puabu Jorong sicincin Nagari sicincin kecamatan 2x11 Anam lingkung kabupaten padang pariaman sangat berharap dukungan semua pihak, yaitu Ninieak mamak, urang tuo kapalo mudo, masyarakat serta wali nagari dan camat agar dapat ikut mengairahkan olah raga kepada generasi muda. Harus didukung bersama sama tampa adanya kebersamaan maka apa yang kita harapkan menjadi sia-sia, oleh karenanya dengan diadakan turnamen U10 dan U 12 ini semoga gairah olah raga sepak bola akan lebih semarak di tahun-tahun mendatang.

masyarakat sekitar sangat bergairah dengan adanya kegiatan yang dilakukan oleh Kapolsek "CUP 2022" ini dan bersyukur dengan adanya kegiatan seperti ini bisa menjadi tolak ukur dari generasi penerus mendatang khususnya di Jorong sicincin ini dan kabupaten padang pariaman secara Umum. 


(jr pratama)

[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
F