-->

Serius Maju, Ganefri Calon Gubernur Sumbar 2024 - 2029 Mendaftar ke Nasdem

Baca Juga

PADANG - Serius maju sebagai calon gubernur Sumatra Barat (Sumbar) periode 2024-2029. Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) Prof. Drs. H. Ganefri, Datuak Djunjungan Nan Bagadiang, M.Pd., Ph.D yang mana sebelumnya, namanya dinominasikan Partai Golkar, kemudian mendaftar di Partai Nasdem.

Rektor UNP dua periode ini mendatangi kantor DPW Nasdem Sumbar pada Minggu (5/5/2024) malam, dengan didampingi sejumlah akademisi dan disambut langsung oleh Ketua Nasdem Sumbar Fadly Amran serta jajarannya untuk menyerahkan formulir pendaftaran bacalon.


“Perdana kami mengantarkan formulir di NasDem. NasDem adalah sebuah partai besar yang mengusung perubahan. Oleh sebab itu kita berkolaborasi, saya bukan dari politisi tapi hari ini saya mendaftar sebagai calon gubernur dari akademisi melalui Partai NasDem,” ujar Ganefri.


Menurut Ganefri, Partai Nasdem yang mengusung perubahan sejalan dengan pemikirannya untuk memberikan perubahan di Sumbar agar lebih maju. Sebagai akademisi ia tidak akan berpangku tangan dan akan ikut berkompetisi di bidang politik untuk memberikan perubahan terhadap Sumbar.


"Sumbar semakin tertinggal, khususnya bidang pendidikan. Oleh karena itu, Sumbar harus berubah untuk lebih maju dan perubahan ini diperlukan inovasi-inovasi yang membutuhkan pemimpin-pemimpin yang lebih lincah untuk memimpin Sumbar. Bekas Kepala LLDikti Wilayah X itu mengatakan jika dirinya didukung penuh oleh NasDem dan parpol lainnya, maka ia yakin bisa membawa Sumbar ke arah yang lebih maju,” ujarnya.


"Saya membayangkan UNP sebagai Sumbar kecil, dan saya berhasil merubahnya dari kondisi yang apa adanya dengan inovasi-inovasi yang baru, kini lihatlah UNP telah menjelma jadi perguruan tinggi kelas dunia,” katanya.


Ganefri menekankan perubahan yang menjadi prioritasnya dalam pembangunan Sumbar ke depan adalah dari segi pengembangan sektor pariwisata, pendidikan, dan kesehatan guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. “ Saya hanya ingin mengembalikan Sumbar sebagai provinsi yang menghasilkan para cendikiawan untuk membangun Sumbar," paparnya. **

[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.