-->

Dua Guru dari United Statet of Amerika Kunjungi SMKN-5 Padang, Deta Mahendra : Karena Bermanfaat, Progran TGC Mesti di Terapkan

Baca Juga



MPA,PADANG – SMK Negeri 5 Padang salah satu sekolah yang masuk dalam Teachers For Global Clssroom Programme (TGC), kali ini SMKN-5 Padang kedatangan tamu spesial yang akan berbagi Ilmu. Dua orang guru dari United Statet of Amerika yaitu “Jemmalyn Paralta dan “Kaitlyn O’bryan,” Sabtu (3/8/2019).

Keduanya adalah utusan dari Teachers Global Classroom Programme. Jemmalyn merupakan guru SMA Salinas Utara AS bidang studi Matematika sedangkan Kaitlyn guru Matematika dan Ilmu Komputer di sekolah tinggi Minnesota AS.

Kedatanga Mereka ke SMKN-5 Padang di sambut langsung oleh Kepsek SMKN-5 Padang Deta Mahendra, S.Pd .MM beserta tenaga pengajar yang ada di SMKN 5, maksud dari kedatangan nya ingin berbagi ilmu sesuai dengan program TGC tersebut. Yaitu ingin mengembangkan keterampilan dalam mempersiapkan siswa untuk Ekonomi Global Yang Kompotitif. 

Selama di SMKN-5 Padang, mulai tanggal 27 Juli sampe 3 Agustus 2019 Jemmalyn Paralta dan Kaitlyn O’bryan, melakukan proses belajar mengajar di kelas yang di ikuti, kimia, matematika, bahasa inggris dan Komputer jaringan.

Kepsek SMKN-5 Padang Deta Mahendra, mengharapkan, dengan adanya program dari Teachers Global Classroom Programme. Karena bermanfaat, para guru dan siswa siswa hendaknya dapat mengambil ilmu dan menerapkannya di sekolah ini, hal ini disampaikan saat upacara pada hari Senen. Kepsek juga tak lupa mengucapkan terimakasih kepada “Jemmalyn Paralta dan “Kaitlyn O’bryan,” karena sudah berkunjung ke SMK Negeri 5 Padang, ini disampaikan saat pelepasan kedua guru dari AS tersebut.

Selama berada di Padang, Jemmalyn dan Kaitlyn, mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di Sumatera Barat seperti, Bukit Tinngi dan Pantai Air Manis, mereka ditemani oleh Yulia sari salah satu guru Smkn5 Padang yang juga pernah mendapat beasiswa ke America.

Kedua guru Amerika ini merasa kagum akan keindahan yang terdapat di alam minang kabau, terutama sekali masakan padang nya enaknya, sewaktu ditanya media ini tentang makan kesukaan, Jammalyn mengatakan, masakan padang enak, apalagi Rendang, good. Sedangkan Kaitlyn, makanan yang paling ia sukai "Kue Bika Telaga Padang Panjang", Kue Bika Telaga Padang Panjang luar biasa enaknya. Unbelievably delicious, ujar Kaitlyn.  (Gusni)  

[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
F