-->

Kadis PUPR Tri Hardiyanto : HUT Kota Padang 2023, Gedung DPRD 100 persen

Baca Juga

PADANG- Gedung baru anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padang, yang berada di komplek perkantoran Aia Pacah, samping Balai Kota Padang, telah berdiri kokoh dan terkesan megah.


Kadis PUPR Kota Padang Tri Hardiyanto mengatakan, gedung baru ini berbeda dengan yang lama, gedung baru ini anggota mendapatkan satu ruangan. Meski saat ini jumlah anggota dewan hanya 45 orang, Pemko Padang menyiapkan untuk 50 orang.


"Gedung ini proyeksi kita kedepan untuk 20 tahun lebih, bisa saja anggota dewan bertambah menjadi 50 orang," kata Tri Hardiyanto, saat meninjau pembangunan gedung, Selasa (16/5/2023).

Sebagai mintra komisi III DPRD Padang, PUPR Padang ikut mendukung pecepatan pembangunan gedung. Menurutnya, sesuai dengan kontrak kerja, bangunan ini selesai di Desember 2023.


Meski begitu, pihaknya mengupayakan agar bangunan ini bisa digunakan saat sidang paripuran istimewa HUT Kota Padang terutama ruangan sidang.


Selain ruangan sidang, nanti juga akan disiapkan ruangan lainnya guna mendukung pelaksaan HUT Kota Padang tahun 2023. "Kita usahakan 100 persen saat HUT nanti, minimal bisa digunakan untuk sidang paripurna," ujar Tri.(*)


[blogger]

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
F